Rezki - Virus Chameleon Bisa Menular Lewat WiFi | Rezki - SMKN5

News, Games, Teknologi, Artikel, Tips & Triks, Film,Sport Dan Software

Sunday, March 2, 2014

0 Rezki - Virus Chameleon Bisa Menular Lewat WiFi

Virus dalam komputer biasanya menyebar melalui perantara data yang terinfeksi. Namun, sejumlah ilmuwan di Universitas Liverpool membuat varian virus baru yang bisa menyebar melalui jaringan Wi-Fi.
Layaknya virus influenza, virus yang diberi nama Chameleon tersebut bisa menular melalui udara di populasi yang padat, dengan meloncat dari satu jaringan ke jaringan lain, melalui akses poin, demikian terang para ilmuwan di Universitas Liverpool, seperti dikutip dari Cnet(27/2/2014).
Chameleon bekerja tanpa mengganggu kinerja akses poin. Namun, virus tersebut mengumpulkan data-data penting yang melewati jaringan Wi-Fi tersebut, seperti password, kartu kredit, atau akun bank.
"Koneksi Wi-Fi kini menjadi target peretas karena banyak kelemahan keamanannya yang terdokumentasi dengan baik, sehingga membuat virus tersebut sulit dideteksi dan kebal terhadap virus lain," ujar Alan Marshall, profesor keamanan jaringan di universitas tersebut.
Profesor Marshall menambahkan, sebelumnya virus yang dibuat tersebut dianggap mustahil. "Namun kami berhasil mendemonstrasikannya, kami akan menggunakan data dari studi ini untuk mendeteksi apabila serangan seperti itu terjadi," imbuhnya.
Dalam simulasi yang dilakukan dalam laboratorium, diketahui bahwa virus tersebut memiliki perilaku layaknya virus terbang, bepergian lintas jaringan Wi-Fi melalui akses poin.
Virus tersebut sulit terdeteksi program antivirus karena biasanya program tersebut hanya melacak Internet dan dalam komputer, sementara Chameleon bersembunyi di jaringan Wi-Fi dan menginfeksi jaringan Wi-Fi yang tidak terproteksi password.
Untuk itu, pengguna Wi-Fi diimbau untuk berhati-hati saat menggunakan koneksi Wi-Fi gratisan, karena bisa saja serangan tersebut terjadi di luar laboratorium.
Sumber: CNET 

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments